Sunday, November 18, 2007

Satu bulan lagi

[English]
Ingat “perubahan besar dalam waktu dekat” yang pernah saya singgung beberapa waktu lalu? Nah ini dia.

Saya memutuskan untuk kembali ke habitat alami saya, freelancing. Untuk menjadi seorang communications specialist (jabatan yang saya tuliskan sendiri di kartu nama saya) secara freelance sekali lagi.

Dan kalau boleh jujur, sebenarnya, kali ini lebih dari itu.

Saya memiliki dua hal yang saya gandrungi pada saat ini (tiga kalau kita hitung juga keluarga saya). Pertama, komunikasi. Kedua adalah penyembuhan alami dan segala bawaannya (meditasi, yoga, spiritualisme, dsb).

Pada 2006, saya menyimpulkan bahwa saya tetap menyukai komunikasi. Saya masih menggemari dan bersemangat untuk bekerja di industri itu. Dengan syarat, harus dilakukan untuk suatu tujuan yang bermanfaat untuk masyarakat banyak. Jadi saya memutuskan untuk menfokuskan diri pada isu tanggung jawab sosial korporasi dan proyek pembangunan.

Ketika datang kesempatan untuk menjadi seorang manajer komunikasi penuh-waktu dalam sebuah proyek pembangungan (posisi yang masih saya duduki hingga sekarang), saya menyambutnya dengan gembira.

Satu tahun telah berlalu. Saya kini memiliki konklusi yang berbeda. Ternyata saya tetap tidak merasa 100% sreg dengan kondisi saya. Jiwa ini lelah. Begitu pun tubuh. Otak bingung memikirkan kenapa hal ini masih terus terjadi.

Kemudian datanglah The Witch of Portobello. Sebuah buku yang menempatkan saya dalam jalur kontemplatif yang sudah lama terlupakan. Saya sadar kalau saya harus memilih di antara dua kegandrungan saya tadi.

Meskipun demikian banyak pelajaran yang saya dapat, jaringan sosial/profesional yang terbangun, dan dampak yang telah diciptakan dalam waktu setahun terakhir ini, rasanya komunikasi sudah tidak terasa demikian menggairahkan. Untuk saya.

Saya membayangkan diri ini terus menjalani karir komunikasi dan saya tidak terlalu senang dengan apa yang terbayang. Saya tidak bisa melihat damai. (Tentu, mungkin saja ini hanya bayangan saya yang sangat terbatas).

Pilihan kini (lebih) jelas. Saya akan mengarah pada. Untuk keseribu kalinya, saya akan mendorong diri ini ke wilayah baru, di luar comfort zone saya. Untuk kembali menjadi murid. Saya sudah menemukan beberapa guru. Saya sudah mendaftar untuk dua kursus meditasi di bulan Desember. Suatu awal.

Seperti halnya menulis, komunikasi harus menjadi sebuah medium untuk sesuatu yang lebih besar, atau, secara pragmatis, menjadi cara untuk mencari sesuap nasi (dan segenggam berlian..). Fokus saya kini akan lebih pada penyembuhan.

Pilihan sudah jelas, namun tidak demikian dengan jalan di depan saya. Tak apa. Namanya juga proses. Saya akan mengambil langkah satu demi satu. Dengan bimbingan-Nya. Atau sesuatu agung dalam diri.

Saya mulai menghitung mundur kapan kapal ini mulai berlayar. Sekitar satu bulan dari sekarang. Ambil napas dalam-dalam.

No comments: