[English]
Pesan-pesan ini kadang terasa semakin lama semakin halus.
Minggu ini merupakan minggu yang sibuk buat saya. Dua hari lalu, seorang pengunjung blog saya yang lama meninggalkan sebuah pesan. Entah kenapa dia menyarankan saya untuk berdoa, karena dia bilang doa memiliki kekuatan luar biasa.
Kemarin, saya baru sadar kalau SIM saya tidak ada di tempat biasa. Saya terus berpikir tetapi tidak bisa mengingat dimana saya menaruhnya. Saya punya kebiasaan gak bawa tas dan menitipkan kartu pengenal saya di tas siapa pun yang waktu itu pergi dengan saya.
Pagi ini, dalam perjalanan saya ke kantor, saya meminta kepada ‘Dia’ untuk membiarkan/membolehkan/membantu saya untuk mengingat. (Rasanya) Tiba-tiba saya teringat kakak saya.
Kemudian saya berpikir kapan terakhir kali saya pergi dengan kakak saya tanpa membawa tas. Owh, malam itu, di kota asal kami. Sekarang, dimana ya tepatnya saya taruh SIM itu? Hm, di kantong kamera.
‘Kebetulan’ saya membawa kantong kamera itu (bersama kameranya..). Saya keluarkan kantong kamera dari tas saya dan membukanya. Dan di situlah dia. SIM saya.
Berasa, seakan ‘Dia’ menyapa,”… tinggal nanya sebenarnya..”
Friday, September 07, 2007
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
1 comment:
Setelah satu minggu dalam kondisi ketidakberdayaan secara psikis maupun finansial akhirnya kekuatan doa mulai menunjukkan kekuatannya, kemaren berita baik itu muncul sehingga cukup banyak mengangkat beban hidup yang begitu menghimpit saya akhir-akhir ini.
Sejak sekarang dan seterusnya saya akan selalu berdoa dalam hati saya, berdoa tidak harus menutup mata dalam segala hal yang kita lakukan kita bisa tetap berdoa.
Doa adalah sarana komunikasi gratis antara SANG PENCIPTA dengan ciptaanNYA.Bayangkan kalau berdoa dikenakan charge seperti layanan SLJJ ??? kenapa layanan gratis ini tidak kita manfaatkan secara maksimal ?
Percayalah akan kekuatan doa dan biarkan Allah yang mengatur keseluruhan hidup kita, amien.
Post a Comment